Latest:

CARA MEMPEROLEH DAN MEMPERTAHANKAN BERAT BADAN IDEAL

Bagaimana Cara Memperoleh dan Mempertahankan Berat Badan Ideal ? Ada beberapa Cara Memperoleh dan Mempertahankan Berat Badan Ideal Namun kuncinya hanya satu, lakukan dengan disiplin dan teratur. Berikut ini tipsnya untuk Anda, seperti dikutip dari Woman’s Day.

1. Olahraga Teratur 
Cara pertama untuk Memperoleh dan Mempertahankan Berat Badan Ideal adalah dengan olah raga yang teratur. Studi menunjukkan bahwa olahraga teratur lebih penting dan diperlukan dalam fase pemeliharaan dibandingkan ketika Anda masih menjalani program penurunan berat badan. Lakukan olahraga selama 30 hingga 60 menit hari. Pilihlah jenis olahraga yang Anda sukai, misalnya jogging, aerobik atau spinning.

* Senam/aerobik
Melakukan senam aerobik dengan intensitas sedang selama satu jam dapat membakar kalori sekitar 330 kalori. Senam aerobik yang intensitas tinggi, yang terdapat gerakan melompat dapat membakar kalori sebesar 480 kalori per jam.

* Jogging/berlari
Olahraga mudah dan murah lainnya adalah berlari. Berlari dengan kecepatan 8 km/jam dapat membakar kalori 590 per jam.

* Berjalan cepat.
Berjalan dengan kecepatan 6 km/jam selama satu jam dapat membakar kalori sebesar 280 kalori. 

* Bersepeda.
Bersepeda adalah olahraga ringan yang menyenangkan dan cocok bagi yang overweight karena beban di lutut sangat minimal. Bersepeda santai sejauh 10 sampai 12 mil perjam membakar kalori sebanyak 256 kalori . 

* Menari.
Melakukan gerakan tari menyenangkan dan banyak manfaatnya. Selain membuat tubuh lebih sehat, menari juga menjadi latihan yang baik dan efektif untuk menurunkan bobot tubuh. Setengah jam menari dapat membakar 100 hingga 400 kalori tergantung dari jenis tariannya.

* Berkebun.
Berkebun adalah aktivitas fisik yang bisa dilakukan di rumah dan murah. Berkebun selama satu jam dapat membakar kalori sebanyak 330 kalori.

* Lompat tali.
Lompat tali adalah jenis aktivitas fisik yang disukai oleh anak-anak. Melompat tali selama 10 menit membakar sekitar 107 kalori. Lompat tali juga merupakan salah satu olahraga yang efektif untuk membakar lemak tubuh.

* Berenang.
Olahraga ini juga sangat kecil resiko cederanya, baik bagi individu yang punya masalah dengan persendian. Berenang santai dengan gaya bebas bisa membakar 510 kalori per jam.

Lantas Bagaimana olahraga/aktivitas fisik ini bisa membakar kalori? Andi menjelaskan, saat berolahraga, otot tubuh berkontraksi dan memerlukan energi. Energi yang pertama kali dipergunakan adalah dari cadangan gula dan makanan yang kita makan. Setelah cadangan gula atau makanan tersebut habis maka tubuh akan menggunakan cadangan lemak untuk diubah menjadi energi. Di saat itulah candangan lemak akan berkurang dan diubah menjadi energi.

Meski sejumlah olahraga dan aktivitas fisik tersebut banyak membakar kalori. Jangan mudah tergoda dengan berapa banyak kalori yang bisa dibakar, lalu lantas Anda membayangkan bisa dengan cepat menurunkan berat badan. Sebaiknya perhatikan juga kondisi tubuh Anda dan tidak memaksakan diri melakukan aktivitas fisik tertentu.

Idealnya, jelas Andi, aktivitas fisik dilakukan minimal 30 menit setiap hari, dan 5 lima kali dalam satu minggu. Atau melakukan aktivitas fisik selama 150 menit seminggu. Dengan intensitas sedang, seperti berjalan cepat, bersepeda, berenang, dan lainnya.

Namun, lanjutnya, bagi yang tidak pernah melakukan latihan fisik sebelumnya, melakukan aktivitas fisik 30 menit setiap hari tidak perlu berlangsung sekaligus dalam satu waktu. Aktivitas/latihan fisik bisa di bagi menjadi 10 menit di pagi hari, 10 menit di siang hari dan 10 menit di sore atau malam hari.

"Melakukan latihan fisik sebaiknya didahului dengan pemanasan dan peregangan untuk menurunkan risiko cedera. Dan untuk menambah manfaat bagi kesehatan di tambah dengan latihan beban," sarannya.


2. Monitor Berat Badan Anda

Cara Kedua untuk Memperoleh dan Mempertahankan Berat Badan Ideal adalah dengan Monitor Berat Badan Anda. Tidak perlu menimbang berat badan setiap hari, cukup dua minggu sekali untuk membantu Anda mengontrol dan mempertahankan berat badan. Tujuannya untuk memonitor dan mengingatkan jika Anda sudah mulai berlebihan mengonsumsi makanan berlemak atau berkalori tinggi.

3. Kontrol Diri 
Cara Ketiga untuk Memperoleh dan Mempertahankan Berat Badan Ideal adalah dengan Kontrol Diri.  Setiap kali Anda makan banyak karena sedang sedih, frustasi, stres, marah atau bosan, tuliskan dalam buku catatan ‘dosa’ yang sudah Anda perbuat itu. Jadikan catatan dalam notes tersebut sebagai pengingat apa yang sudah membuat Anda makan banyak dan menambah berat badan. Dengan begitu, Anda jadi lebih mudah mengontrol diri.

4. Tambah Pengetahuan Seputar Diet 
Cara Keempat untuk Memperoleh dan Mempertahankan Berat Badan Ideal adalah dengan mempelajari Pengetahuan Seputar Diet. Setiap tahunnya, penelitian dilakukan untuk mengetahui perkembangan dalam dunia diet dan fitnes. Perluas wawasan Anda dengan banyak membaca buku atau artikel di majalah dan internet. Dengan begitu, Anda akan mendapatkan tips dan trik terbaru yang membantu Anda menjaga berat badan ideal.

5. Ganti Menu Diet Sehat Secara Berkala 
Cara Kelima untuk Memperoleh dan Mempertahankan Berat Badan Ideal adalah dengan mengkonsumsi Menu Diet Sehat Secara Berkala. Mengkonsumsi makanan yang itu-itu saja akan membuat bosan dan kandungan nutrisi yang diterima tubuh pun tidak maksimal. Coba ganti tiga atau empat menu baru tiap dua minggunya. Bisa dengan mengganti bumbu, rempah, sayuran, daging atau jenis ikan yang berbeda. Jadikan setiap jadwal makan Anda bervariasi dan selalu menarik. Jadi, Anda tidak akan coba-coba untuk makan junk food, cake atau keripik kentang. Jangan Mencoba Diet-Diet Yang Nge-Trend Saat Ini Seperti Diet Food Combining, Tiger Diet, Coba Saja Diet Rendah Kalori Dan Rendah Protein.

6. Atur Pola Makan 
Cara Kelima untuk Memperoleh dan Mempertahankan Berat Badan Ideal adalah dengan mengatur pola makan.  Buatlah jadwal kapan Anda harus makan pagi, siang, sore dan malam. Selalu patuhi jam-jam tersebut dan makanlah begitu tiba waktunya. Makan sesuai jadwal, bisa menghindari Anda dari makan terlalu banyak. Anda tidak dilarang untuk ngemil. Jam antara sarapan dan makan siang, atau siang menjelang sore bisa dimanfaatkan untuk konsumsi camilan.






No comments:

Post a Comment



































Free site counter